SHARE
Home > News > Hobby > Cara Mengganti Oli Motor Matic Sendiri, Gampang Banget!
Cara Mengganti Oli Motor Matic Sendiri, Gampang Banget!

Cara Mengganti Oli Motor Matic Sendiri, Gampang Banget!

01 March 2021 18:11 WIB Motor Features Serpong Cara Mengganti Oli Motor Matic

Cara mengganti oli motor matic sendiri sebetulnya tidak terlalu sulit. Asalkan, kamu punya berbagai peralatan yang diperlukan untuk mengganti oli. Dengan begitu, kamu bisa melakukannya sendiri di rumah tanpa harus ke bengkel. Namun, kamu tetap harus mengikuti langkah-langkahnya agar tidak sembarangan mengganti oli.

Setelah motor dipakai dalam waktu yang lama, olinya akan berubah menjadi kotor dan sifat kimianya menghilang. Kemudian, kualitas oli motor akan berubah dan sulit melumasi mesin. Jika pelumasnya tidak ada, maka mesin motor tidak bisa bertahan lama dan komponennya bakal cepat rusak.

Baca juga: Proper Touch Moto Detailing, Bikin Motor Kamu Jadi Kece dan Kinclong!

Pastikan juga oli yang kamu gunakan sesuai dengan rekomendasi dari pabrikan sepeda motormu. Berikut ini adalah cara mengganti oli motor matic yang benar:

Tips Ganti Oli Motor Matic Sendiri di Rumah
Siapkan peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti oli motor
Siapkan peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti oli motor. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Setelah menyiapkan peralatan yang dibutuhkan, kamu bisa langsung mengganti oli motor matic sendiri di rumah. Simak langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Letakkan motor di permukaan yang rata atau keras. Hal itu dilakukan agar kamu bisa mengisi oli dengan mudah. Kemudian, gunakan standar tengah motor.
  2. Siapkan wadah untuk menampung oli motor bekas di bawah tempat pembuangan dan tutupnya. Untuk wadahnya, kamu bisa menggunakan ember atau baskom.
  3. Bukalah baut pembuangan oli dengan kunci ukuran 12. Sebelumnya, pastikan dulu apakah mesin motor dalam keadaan dingin agar lebih aman. Umumnya, posisi baut ada di bawah sebelah kiri motor. Setelah itu, lepas saja dengan memutar bautnya ke arah lawan jarum jam.
  4. Selanjutnya, biarkan oli keluar hingga habis. Jika perlu, miringkan motor agar olinya benar-benar terkuras.
  5. Buka tempat pengisian oli motor. Biasanya, letak tempat pengisian oli berada di bawah sebelah kanan atau dekat kipas mesin. Kamu bisa pakai obeng (-) atau tang untuk membukanya.
  6. Siapkan corong untuk mengisi oli motor. Tujuannya adalah agar oli motor tidak tumpah dan melebar ke mana-mana.
  7. Tuangkan oli motor secara perlahan. Pastikan kapasitasnya tidak kurang atau lebih. Jika sudah selesai, tutup kembali baut tempat pengisian oli.
Kapan Oli Motor Matic Harus Diganti?
Ketahui kapan waktu yang pas untuk mengganti oli motor matic
Ketahui kapan waktu yang pas untuk mengganti oli motor matic. (Sumber: wallpaperaccess.com)

Setelah mengetahui cara mengganti oli gardan motor matic, kamu juga harus memahami kapan waktu untuk menggantinya. Berikut ini adalah tanda-tandanya:

  • Jarak tempuh motor sudah melebihi 5.000 KM
  • Suara mesin transmisi terdengar kasar
  • Oli motor berubah menjadi warna hitam pekat
  • Tekstur oli terasa kasar atau berpasir
  • Volume oli motor semakin berkurang
  • Suhu mesin motor jadi lebih tinggi dibanding sebelumnya

Itulah cara mengganti oli motor matic sendiri yang bisa kamu lakukan di rumah. Jadi, kamu tinggal mengikuti langkah-langkah di atas agar tidak terjadi kesalahan. (Luthfi)

Baca juga: Hobi Main Motor? Inilah Dua Toko yang Tawarkan Apparel Motor Kualitas Premium

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Hobby > Cara Mengganti Oli Motor Matic Sendiri, Gampang Banget!

Cara Mengganti Oli Motor Matic Sendiri, Gampang Banget!

01 March 2021 18:11 WIB
Motor Features Serpong Cara Mengganti Oli Motor Matic

Cara mengganti oli motor matic sendiri sebetulnya tidak terlalu sulit. Asalkan, kamu punya berbagai peralatan yang diperlukan untuk mengganti oli. Dengan begitu, kamu bisa melakukannya sendiri di rumah tanpa harus ke bengkel. Namun, kamu tetap harus mengikuti langkah-langkahnya agar tidak sembarangan mengganti oli.

Setelah motor dipakai dalam waktu yang lama, olinya akan berubah menjadi kotor dan sifat kimianya menghilang. Kemudian, kualitas oli motor akan berubah dan sulit melumasi mesin. Jika pelumasnya tidak ada, maka mesin motor tidak bisa bertahan lama dan komponennya bakal cepat rusak.

Baca juga: Proper Touch Moto Detailing, Bikin Motor Kamu Jadi Kece dan Kinclong!

Pastikan juga oli yang kamu gunakan sesuai dengan rekomendasi dari pabrikan sepeda motormu. Berikut ini adalah cara mengganti oli motor matic yang benar:

Tips Ganti Oli Motor Matic Sendiri di Rumah
Siapkan peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti oli motor
Siapkan peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti oli motor. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Setelah menyiapkan peralatan yang dibutuhkan, kamu bisa langsung mengganti oli motor matic sendiri di rumah. Simak langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Letakkan motor di permukaan yang rata atau keras. Hal itu dilakukan agar kamu bisa mengisi oli dengan mudah. Kemudian, gunakan standar tengah motor.
  2. Siapkan wadah untuk menampung oli motor bekas di bawah tempat pembuangan dan tutupnya. Untuk wadahnya, kamu bisa menggunakan ember atau baskom.
  3. Bukalah baut pembuangan oli dengan kunci ukuran 12. Sebelumnya, pastikan dulu apakah mesin motor dalam keadaan dingin agar lebih aman. Umumnya, posisi baut ada di bawah sebelah kiri motor. Setelah itu, lepas saja dengan memutar bautnya ke arah lawan jarum jam.
  4. Selanjutnya, biarkan oli keluar hingga habis. Jika perlu, miringkan motor agar olinya benar-benar terkuras.
  5. Buka tempat pengisian oli motor. Biasanya, letak tempat pengisian oli berada di bawah sebelah kanan atau dekat kipas mesin. Kamu bisa pakai obeng (-) atau tang untuk membukanya.
  6. Siapkan corong untuk mengisi oli motor. Tujuannya adalah agar oli motor tidak tumpah dan melebar ke mana-mana.
  7. Tuangkan oli motor secara perlahan. Pastikan kapasitasnya tidak kurang atau lebih. Jika sudah selesai, tutup kembali baut tempat pengisian oli.
Kapan Oli Motor Matic Harus Diganti?
Ketahui kapan waktu yang pas untuk mengganti oli motor matic
Ketahui kapan waktu yang pas untuk mengganti oli motor matic. (Sumber: wallpaperaccess.com)

Setelah mengetahui cara mengganti oli gardan motor matic, kamu juga harus memahami kapan waktu untuk menggantinya. Berikut ini adalah tanda-tandanya:

  • Jarak tempuh motor sudah melebihi 5.000 KM
  • Suara mesin transmisi terdengar kasar
  • Oli motor berubah menjadi warna hitam pekat
  • Tekstur oli terasa kasar atau berpasir
  • Volume oli motor semakin berkurang
  • Suhu mesin motor jadi lebih tinggi dibanding sebelumnya

Itulah cara mengganti oli motor matic sendiri yang bisa kamu lakukan di rumah. Jadi, kamu tinggal mengikuti langkah-langkah di atas agar tidak terjadi kesalahan. (Luthfi)

Baca juga: Hobi Main Motor? Inilah Dua Toko yang Tawarkan Apparel Motor Kualitas Premium

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!