SHARE
Home > News > Lifestyle > Resmi Dirilis, Segini Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series
Resmi Dirilis, Segini Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series

Resmi Dirilis, Segini Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series

11 February 2022 17:03 WIB Merahputih Samsung Smartphone

Akhirnya, lini ponsel flagship Samsung Galaxy S22 5G telah resmi dirilis secara global dalam gelaran Galaxy Unpacked yang diadakan pada Rabu (9/2/2022). Terdapat tiga model yang bakal diluncurkan, yaitu Galaxy S22 Ultra, Galaxy S22 Plus, dan Galaxy S22 reguler.

Tanpa menunggu lama, Samsung Indonesia juga langsung membuka jalur pre-order (pemesanan) untuk ponsel Galaxy S22 series tersebut. Bagi kamu yang berminat dapat mengakses situs resmi Samsung Indonesia mulai Rabu 9 Februari-3 Maret 2022 mendatang.

Baca juga: Segera Hadir, Begini Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE 5G

Dikutip dari berbagai sumber, Samsung Galaxy S22 series dijual dengan harga sesuai tipe, besaran RAM, dan kapasitas penyimpanan yang dipilih. Namun, dipastikan harganya dimulai dari sekitar Rp 12.000.000 hingga Rp 21.000.000.

Samsung Galaxy S22 series. (Foto: Samsung)

Buat kamu yang penasaran dengan harga yang dipasarkan untuk Samsung Galaxy S22 Series teranyar tersebut, berikut adalah daftar harganya:

1. Samsung Galaxy S22

  • 8/128 GB: Rp11.999.000
  • 8/256 GB: Rp12.999.000

2. Samsung Galaxy S22 Plus

  • 8/128 GB: Rp14.999.000
  • 8/256 GB: Rp15.999.000

3. Samsung Galaxy S22 Ultra

  • 8/128 GB: Rp17.999.000
  • 12/256 GB: Rp18.999.000
  • 12/512 GB: Rp20.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series

Tampak depan Samsung Galaxy S22 series. (Foto: Samsung)

Galaxy S22 memiliki dimensi bodi yang paling kecil di antara ketiga model yang tersedia dengan dimensi 70,6mm x 146 mm x 7,6 mm serta bobot 168 gram. Sementara Galaxy S22 Plus memiliki dimensi lebih besar, yakni 75,8 mm x 157,4 mm x 7,6 mm dan bobot 196 gram.

Namun, Galaxy S22 Ultra memiliki dimensi yang paling besar, yaitu 75,6 mm x 161,5 mm x 8,9 mm dengan bobot 228 gram. Ketiga smartphone flagship dari Samsung tersebut mengusung desain layar Infinity-O dengan punch hole di sisi atas ponsel.

Adapun layar Galaxy S22 series berjenis AMOLED 2X yang berukuran 6,1 inci beresolusi Full HD Plus, memiliki refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 240 Hz. Sedangkan untuk sektor kamera Samsung juga pastinya tak main-main untuk ponsel flagship-nya.

Baca juga: Tips Menjual HP Bekas dengan Harga Tinggi, Langsung Laku!

Samsung mempersenjatai Galaxy S22 dan Galaxy S22 Plus dengan tiga kamera pada bagian belakangnya yang terdiri dari kamera utama (wide) 50 MP, kamera ultra wide 12 MP, dan kamera telefoto 10 MP. Sementara untuk kamera depan memiliki resolusi 10 MP.

Varian warna Samsung Galaxy S22 series. (Foto: Samsung)

Galaxy S22 Ultra sebagai tipe termahal mendapatkan paket kamera yang lebih lengkap, yaitu empat kamera belakang berspesifikasi wide 108 MP, ultra wide 12 MP, telefoto 10 MP (3x optical zoom), dan telefoto 10 MP (10x optical zoom) serta kamera depan 40 MP.

Pada sektor hardware, Galaxy S22 tersedia dalam dua pilihan RAM yaitu 8 GB dan 12 GB meski pilihan RAM 12 GB hanya terdapat pada Galaxy S22 Ultra. Namun Galaxy S22 series mencakup dua pilihan penyimpanan internal yaitu 128 GB, 256 GB, dan 512 GB tanpa slot kartu microSD.

Sementara itu, kapasitas baterai yang terdapat pada Galaxy S22 adalah sebesar 3.700 mAH, Galaxy S22 Plus sebesar 4.500 mAH, dan Galaxy S22 Ultra sebesar 5.000 mAH. Baterai Galaxy S22 mendukung fast charging 25 watt, kemudian Galaxy S22 Plus dan Galaxy S22 Ultra mendukung fast charging hingga 45 watt.

Teknologi lainnya yang disematkan Samsung pada Galaxy S22 series adalah sistem operasi Android 12 yang dilapis antarmuka One UI 4.1, fingerprint di bawah layar, konektivitas 5G, NFC, Wi-Fi 6E, Wi-Fi Direct, Bluetooth 5.2, USB tipe C, hingga sertifikasi anti-debu dan air IP68. (WAF)

Baca juga: 5 HP Flagship yang Masih Layak Kamu Beli saat Ini

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Lifestyle > Resmi Dirilis, Segini Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series

Resmi Dirilis, Segini Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series

11 February 2022 17:03 WIB
Merahputih Samsung Smartphone

Akhirnya, lini ponsel flagship Samsung Galaxy S22 5G telah resmi dirilis secara global dalam gelaran Galaxy Unpacked yang diadakan pada Rabu (9/2/2022). Terdapat tiga model yang bakal diluncurkan, yaitu Galaxy S22 Ultra, Galaxy S22 Plus, dan Galaxy S22 reguler.

Tanpa menunggu lama, Samsung Indonesia juga langsung membuka jalur pre-order (pemesanan) untuk ponsel Galaxy S22 series tersebut. Bagi kamu yang berminat dapat mengakses situs resmi Samsung Indonesia mulai Rabu 9 Februari-3 Maret 2022 mendatang.

Baca juga: Segera Hadir, Begini Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE 5G

Dikutip dari berbagai sumber, Samsung Galaxy S22 series dijual dengan harga sesuai tipe, besaran RAM, dan kapasitas penyimpanan yang dipilih. Namun, dipastikan harganya dimulai dari sekitar Rp 12.000.000 hingga Rp 21.000.000.

Samsung Galaxy S22 series. (Foto: Samsung)

Buat kamu yang penasaran dengan harga yang dipasarkan untuk Samsung Galaxy S22 Series teranyar tersebut, berikut adalah daftar harganya:

1. Samsung Galaxy S22

  • 8/128 GB: Rp11.999.000
  • 8/256 GB: Rp12.999.000

2. Samsung Galaxy S22 Plus

  • 8/128 GB: Rp14.999.000
  • 8/256 GB: Rp15.999.000

3. Samsung Galaxy S22 Ultra

  • 8/128 GB: Rp17.999.000
  • 12/256 GB: Rp18.999.000
  • 12/512 GB: Rp20.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Series

Tampak depan Samsung Galaxy S22 series. (Foto: Samsung)

Galaxy S22 memiliki dimensi bodi yang paling kecil di antara ketiga model yang tersedia dengan dimensi 70,6mm x 146 mm x 7,6 mm serta bobot 168 gram. Sementara Galaxy S22 Plus memiliki dimensi lebih besar, yakni 75,8 mm x 157,4 mm x 7,6 mm dan bobot 196 gram.

Namun, Galaxy S22 Ultra memiliki dimensi yang paling besar, yaitu 75,6 mm x 161,5 mm x 8,9 mm dengan bobot 228 gram. Ketiga smartphone flagship dari Samsung tersebut mengusung desain layar Infinity-O dengan punch hole di sisi atas ponsel.

Adapun layar Galaxy S22 series berjenis AMOLED 2X yang berukuran 6,1 inci beresolusi Full HD Plus, memiliki refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 240 Hz. Sedangkan untuk sektor kamera Samsung juga pastinya tak main-main untuk ponsel flagship-nya.

Baca juga: Tips Menjual HP Bekas dengan Harga Tinggi, Langsung Laku!

Samsung mempersenjatai Galaxy S22 dan Galaxy S22 Plus dengan tiga kamera pada bagian belakangnya yang terdiri dari kamera utama (wide) 50 MP, kamera ultra wide 12 MP, dan kamera telefoto 10 MP. Sementara untuk kamera depan memiliki resolusi 10 MP.

Varian warna Samsung Galaxy S22 series. (Foto: Samsung)

Galaxy S22 Ultra sebagai tipe termahal mendapatkan paket kamera yang lebih lengkap, yaitu empat kamera belakang berspesifikasi wide 108 MP, ultra wide 12 MP, telefoto 10 MP (3x optical zoom), dan telefoto 10 MP (10x optical zoom) serta kamera depan 40 MP.

Pada sektor hardware, Galaxy S22 tersedia dalam dua pilihan RAM yaitu 8 GB dan 12 GB meski pilihan RAM 12 GB hanya terdapat pada Galaxy S22 Ultra. Namun Galaxy S22 series mencakup dua pilihan penyimpanan internal yaitu 128 GB, 256 GB, dan 512 GB tanpa slot kartu microSD.

Sementara itu, kapasitas baterai yang terdapat pada Galaxy S22 adalah sebesar 3.700 mAH, Galaxy S22 Plus sebesar 4.500 mAH, dan Galaxy S22 Ultra sebesar 5.000 mAH. Baterai Galaxy S22 mendukung fast charging 25 watt, kemudian Galaxy S22 Plus dan Galaxy S22 Ultra mendukung fast charging hingga 45 watt.

Teknologi lainnya yang disematkan Samsung pada Galaxy S22 series adalah sistem operasi Android 12 yang dilapis antarmuka One UI 4.1, fingerprint di bawah layar, konektivitas 5G, NFC, Wi-Fi 6E, Wi-Fi Direct, Bluetooth 5.2, USB tipe C, hingga sertifikasi anti-debu dan air IP68. (WAF)

Baca juga: 5 HP Flagship yang Masih Layak Kamu Beli saat Ini

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!