SHARE
Home > News > News > Hore, Pusat Oleh-oleh Khas Tangerang Ditambah Lagi Lho!

Hore, Pusat Oleh-oleh Khas Tangerang Ditambah Lagi Lho!

22 February 2019 23:37 WIB Tangerang News

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah telah meresmikan Sentra Oleh-oleh dan Kedai Ajalah di Jalan Veteran Raya, Kota Tangerang pada Jumat (22/9/2019). Peresmian pusat oleh-oleh ini merupakan kali kedua setelah sebelumnya Sentra Oleh-oleh di kawasan Benda diresmikan terlebih dahulu.

Arief menjelaskan, Pemkot Tangerang melalui Dinas Koperasi dan UKM terus mendorong para pelaku UKM untuk menghasilkan karya dan menjual berbagai produk khas lokal, sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat.

"Ini bukan sekedar menggeliat, tapi produk UKM tumbuh berkembang dan semakin banyak," kata Arief dikutip dari TangerangNews. Menurut Arief, para wisatawan yang berkunjung ke Kota Tangerang tidak akan kesulitan lagi ketika membeli oleh-oleh, karena sudah tersedia di pusat kota.

Selain di pusat kota dan Bandara Soetta, Sentra Oleh-oleh juga akan tersedia di setiap kecamatan se-Kota Tangerang. "Sekarang kita buka sentra oleh-oleh di tiap kecamatan. Seperti di Benda dan Bandara banyak masyarakat yang menginap di sana. Di sini juga ada, jadi kalau pusat kota bisa ke sini," ujarnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangerang, Sayuti mengatakan, bahwa Sentra Oleh-oleh di pusat kota ini menjual sebanyak 200 produk yang meliputi makanan, minuman, pakaian, dan souvenir. Selain itu, di lantai dua terdapat kedai yang bisa dimanfaatkan untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan mengenai UKM.

"Ini yang dijual berbagai produk se-Kota Tangerang. Mulai makanan sampai jamu tradisional juga ada. Nah, di lantai atas juga buka kedai. Semoga dengan keberadaan pusat oleh-oleh ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat," jelasnya.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Hore, Pusat Oleh-oleh Khas Tangerang Ditambah Lagi Lho!

Hore, Pusat Oleh-oleh Khas Tangerang Ditambah Lagi Lho!

22 February 2019 23:37 WIB
Tangerang News

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah telah meresmikan Sentra Oleh-oleh dan Kedai Ajalah di Jalan Veteran Raya, Kota Tangerang pada Jumat (22/9/2019). Peresmian pusat oleh-oleh ini merupakan kali kedua setelah sebelumnya Sentra Oleh-oleh di kawasan Benda diresmikan terlebih dahulu.

Arief menjelaskan, Pemkot Tangerang melalui Dinas Koperasi dan UKM terus mendorong para pelaku UKM untuk menghasilkan karya dan menjual berbagai produk khas lokal, sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat.

"Ini bukan sekedar menggeliat, tapi produk UKM tumbuh berkembang dan semakin banyak," kata Arief dikutip dari TangerangNews. Menurut Arief, para wisatawan yang berkunjung ke Kota Tangerang tidak akan kesulitan lagi ketika membeli oleh-oleh, karena sudah tersedia di pusat kota.

Selain di pusat kota dan Bandara Soetta, Sentra Oleh-oleh juga akan tersedia di setiap kecamatan se-Kota Tangerang. "Sekarang kita buka sentra oleh-oleh di tiap kecamatan. Seperti di Benda dan Bandara banyak masyarakat yang menginap di sana. Di sini juga ada, jadi kalau pusat kota bisa ke sini," ujarnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangerang, Sayuti mengatakan, bahwa Sentra Oleh-oleh di pusat kota ini menjual sebanyak 200 produk yang meliputi makanan, minuman, pakaian, dan souvenir. Selain itu, di lantai dua terdapat kedai yang bisa dimanfaatkan untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan mengenai UKM.

"Ini yang dijual berbagai produk se-Kota Tangerang. Mulai makanan sampai jamu tradisional juga ada. Nah, di lantai atas juga buka kedai. Semoga dengan keberadaan pusat oleh-oleh ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat," jelasnya.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!