SHARE
Home > News > News > Kabar Gembira, Transjakarta Sediakan 5 Rute dari Tangerang Selatan Lho!

Kabar Gembira, Transjakarta Sediakan 5 Rute dari Tangerang Selatan Lho!

24 March 2019 17:39 WIB Tangerang News

Menyambut keinginan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany saat menggunakan Transjakarta dan MRT Jakarta pada Rabu (13/3/2019) lalu, maka mulai hari Jumat (22/3/2019), telah disediakan layanan BSD-Bundaran Senayan (S12), Bintaro-Blok M (S31), Pondok Cabe-Tanah Abang (S41), Jatijajar-Lebak Bulus (D21), dan Cinere-Kuningan (D31).

Direktur Utama Transjakarta, Agung Wicaksono mengatakan, rute-rute baru tersebut terintegrasi dengan MRT Jakarta. Mulai dari Stasiun Sisingamangaraja hingga Stasiun Lebak Bulus. "Dengan transportasi umum, publik bisa menuju berangkat ke titik tujuan ataupun sebaliknya," kata Agung dikutip dari Investor Daily, Jumat (22/3/2019).

Ia menjelaskan, untuk layanan Bintaro-Blok M (S31), BSD-Bundaran Senayan (S12), Cinere-Kuningan (D31) menggunakan layanan premium, Royaltrans, dalam melayani masyarakat. Bus Metrotrans sendiri memiliki kapasitas sebanyak 68 orang, dengan 41 tempat duduk. Sedangkan bus Royaltrans, disediakan kursi untuk 30 orang.

Dengan MRT Jakarta, Transjakarta juga sudah ada layanan integrasi dengan program angkutan mikro, Jak Lingko, rute Lebak Bulus-Pondok Labu (JAK3), Petukangan-Lebak Bulus (JAK32), dan Ragunan-Lebak Bulus (JAK45). Serta rute Dukuh Atas - Sam Ratulangi (DA1), Dukuh Atas - Tanah Abang (DA2), Dukuh Atas – Kuningan (DA3), dan Dukuh Atas - Kota (DA4).

Sebelummya, Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany telah menjajal Transjakarta pada Rabu (13/3/2019) dari Tangerang Selatan menuju Stasiun MRT Lebak Bulus. Ia sendiri mendukung rencana tersedianya Transjakarta menggunakan bus Royaltrans dari BSD maupun Bintaro menuju Stasiun MRT Lebak Bulus atau Fatmawati. Rute ini tentunya bakal memudahkan pengguna kendaraan pribadi baik roda dua atau roda empat untuk beralih ke transportasi umum.

"Masyarakat di wilayah Serpong atau Pondok Aren bisa menggunakan bus Transjakarta, Royaltrans, untuk berhenti di Stasiun MRT," kata Airin.

Hal ini juga dikarenakan lebih dari 50% warga Tangerang Selatan bekerja di Jakarta. Dengan adanya layanan Transjakarta dan MRT Jakarta, bisa menjadi salah satu alternatif moda transportasi umum yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat terutama warga Tangerang Selatan.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Kabar Gembira, Transjakarta Sediakan 5 Rute dari Tangerang Selatan Lho!

Kabar Gembira, Transjakarta Sediakan 5 Rute dari Tangerang Selatan Lho!

24 March 2019 17:39 WIB
Tangerang News

Menyambut keinginan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany saat menggunakan Transjakarta dan MRT Jakarta pada Rabu (13/3/2019) lalu, maka mulai hari Jumat (22/3/2019), telah disediakan layanan BSD-Bundaran Senayan (S12), Bintaro-Blok M (S31), Pondok Cabe-Tanah Abang (S41), Jatijajar-Lebak Bulus (D21), dan Cinere-Kuningan (D31).

Direktur Utama Transjakarta, Agung Wicaksono mengatakan, rute-rute baru tersebut terintegrasi dengan MRT Jakarta. Mulai dari Stasiun Sisingamangaraja hingga Stasiun Lebak Bulus. "Dengan transportasi umum, publik bisa menuju berangkat ke titik tujuan ataupun sebaliknya," kata Agung dikutip dari Investor Daily, Jumat (22/3/2019).

Ia menjelaskan, untuk layanan Bintaro-Blok M (S31), BSD-Bundaran Senayan (S12), Cinere-Kuningan (D31) menggunakan layanan premium, Royaltrans, dalam melayani masyarakat. Bus Metrotrans sendiri memiliki kapasitas sebanyak 68 orang, dengan 41 tempat duduk. Sedangkan bus Royaltrans, disediakan kursi untuk 30 orang.

Dengan MRT Jakarta, Transjakarta juga sudah ada layanan integrasi dengan program angkutan mikro, Jak Lingko, rute Lebak Bulus-Pondok Labu (JAK3), Petukangan-Lebak Bulus (JAK32), dan Ragunan-Lebak Bulus (JAK45). Serta rute Dukuh Atas - Sam Ratulangi (DA1), Dukuh Atas - Tanah Abang (DA2), Dukuh Atas – Kuningan (DA3), dan Dukuh Atas - Kota (DA4).

Sebelummya, Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany telah menjajal Transjakarta pada Rabu (13/3/2019) dari Tangerang Selatan menuju Stasiun MRT Lebak Bulus. Ia sendiri mendukung rencana tersedianya Transjakarta menggunakan bus Royaltrans dari BSD maupun Bintaro menuju Stasiun MRT Lebak Bulus atau Fatmawati. Rute ini tentunya bakal memudahkan pengguna kendaraan pribadi baik roda dua atau roda empat untuk beralih ke transportasi umum.

"Masyarakat di wilayah Serpong atau Pondok Aren bisa menggunakan bus Transjakarta, Royaltrans, untuk berhenti di Stasiun MRT," kata Airin.

Hal ini juga dikarenakan lebih dari 50% warga Tangerang Selatan bekerja di Jakarta. Dengan adanya layanan Transjakarta dan MRT Jakarta, bisa menjadi salah satu alternatif moda transportasi umum yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat terutama warga Tangerang Selatan.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!