SHARE
Home > News > News > Pantau WNA, Kemenkumham Banten Luncurkan Aplikasi QR Code

Pantau WNA, Kemenkumham Banten Luncurkan Aplikasi QR Code

29 January 2019 18:23 WIB Tangerang News

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten telah meluncurkan aplikasi Quick Response Code atau QR Code di lima tempat pelayanan imigrasi di Provinsi Banten. aplikasi QR Code ini akan terpasang di smartphone petugas imigrasi dan tim pengawasan orang asing.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten, Sutrisman mengatakan, QR Code merupakan sebuah kode matriks yang berisi informasi data-data orang asing dan nomor induk petugas pendaratan. Melalui aplikasi ini, keberadaan orang asing akan lebih mudah terpantau. Hal ini dilakukan untuk menjaga keamanan negara.

“Mengimplementasikan QR Code pada lima tempat pelayanan imigrasi di Banten, hal ini untuk menjaga keamanan negara, di antaranya melalui pengawasan orang asing,” kata Sutrisman dikutip dari Tangerang7. Dalam rangka memperingati Hari Bakti Imigrasi ke-64, Kantor Wilayah Kemenkumham Banten memberikan penghargaan terkait dengan pelayanan paspor Simpatik, di mana Kantor Imigrasi tetap melayani pembuatan paspor di hari libur.

Lalu, ada juga penghargaan terkait keberhasilan dalam mencegah orang asing yang melanggar administrasi. “Sebagai upaya Direktorat Jenderal Imigrasi dalam meningkatkan mutu pelayanan keimigrasian, khususnya dalam penertiban paspor juga telah hadir aplikasi pendaftaran antrean permohonan paspor secara online di seluruh Indonesia, termasuk di Kantor Imigrasi Kelas 1 Non TPI Tangerang,” jelasnya.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Pantau WNA, Kemenkumham Banten Luncurkan Aplikasi QR Code

Pantau WNA, Kemenkumham Banten Luncurkan Aplikasi QR Code

29 January 2019 18:23 WIB
Tangerang News

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten telah meluncurkan aplikasi Quick Response Code atau QR Code di lima tempat pelayanan imigrasi di Provinsi Banten. aplikasi QR Code ini akan terpasang di smartphone petugas imigrasi dan tim pengawasan orang asing.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten, Sutrisman mengatakan, QR Code merupakan sebuah kode matriks yang berisi informasi data-data orang asing dan nomor induk petugas pendaratan. Melalui aplikasi ini, keberadaan orang asing akan lebih mudah terpantau. Hal ini dilakukan untuk menjaga keamanan negara.

“Mengimplementasikan QR Code pada lima tempat pelayanan imigrasi di Banten, hal ini untuk menjaga keamanan negara, di antaranya melalui pengawasan orang asing,” kata Sutrisman dikutip dari Tangerang7. Dalam rangka memperingati Hari Bakti Imigrasi ke-64, Kantor Wilayah Kemenkumham Banten memberikan penghargaan terkait dengan pelayanan paspor Simpatik, di mana Kantor Imigrasi tetap melayani pembuatan paspor di hari libur.

Lalu, ada juga penghargaan terkait keberhasilan dalam mencegah orang asing yang melanggar administrasi. “Sebagai upaya Direktorat Jenderal Imigrasi dalam meningkatkan mutu pelayanan keimigrasian, khususnya dalam penertiban paspor juga telah hadir aplikasi pendaftaran antrean permohonan paspor secara online di seluruh Indonesia, termasuk di Kantor Imigrasi Kelas 1 Non TPI Tangerang,” jelasnya.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!