SHARE
Home > News > Entertainment > Sisitipsi Meluncurkan Album Kedua yang Bertajuk “ML”

Sisitipsi Meluncurkan Album Kedua yang Bertajuk “ML”

02 July 2018 14:48 WIB Entertainment Sisitipsi Music

Grup musik asal Jakarta, yaitu Sisitipsi baru saja merilis album kedua mereka yang bertajuk ML atau Minta Lagi. Menurut Fauzan Lubis, album ini secara khusus memiliki tema mengenai kehidupan malam anak-anak muda Jakarta. Sisitipsi juga punya alasan mengapa mereka memilih awal bulan Juli sebagai waktu perilisan album terbarunya tersebut.

Alasannya sendiri tidak jauh dari kepopuleran mereka di kalangan anak muda dan panggung musik sekolah. “Kenapa dirilis sekarang? Karena, bulan depan sudah banyak pensi,” kata Rian Rahman selaku gitaris dan produser ML, dalam jumpa pers di Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (1/7/2018).

Tajuk “ML” sebagai album kedua dipilih karena dapat menggambarkan apa yang ada di dalam satu album tersebut. Terdapat kesan nakal, tidak peduli, dan gemar berpesta lebih melekat pada Sisitipsi, jika mendengarkan tiap lirik yang disajikan oleh mereka. Seperti salah satu judulnya yang ada di album ini, yakni “Bomat!” atau Bodo Amat, di lagu ini Sisitipsi terlihat bersenang-senang dalam mendeskripsikan musiknya dan menepis segala hal negatif yang menghambat mereka untuk berkarya.

“Mungkin bedanya, kalau di album pertama 73% yang diangkat adalah soal substansi, sedangkan di album ML yang diangkat adalah interaksi antara kaum adam dan hawa. Bukan romantis, tapi lebih ‘ke mana gue ajak lo nanti malem’,” ujar Fauzan.

Fauzan juga menegaskan jika lirik-lirik di dalam album ini memuat konten yang tidak cocok untuk didengar oleh anak-anak. Liriknya sendiri lebih cocok didengar untuk orang-orang yang sudah dewasa atau cukup umur. ML menjadi album kedua dari Sisitipsi, menyusul album 73% yang dirilis dua tahun lalu. Album ini diproduksi oleh Velvet Studio dan dirilis sendiri oleh Sisitipsi. Untuk rilisan berbentu fisik, mereka bekerja sama dengan Demajors.

Album “ML” berisi sembilan lagu yang sebagian besar liriknya dibuat oleh Fauzan, lalu Rian Rahman menjadi produser musik untuk album keduanya ini. Selain enam personel utamanya, beberapa musisi yang terlibat dalam pengerjaan album ini adalah Raden Trio Ananda (saksofon), Rezky Starlet Atletico (terompet), Praditya Ramadhan (perkusi), Arend Stevanus Michiels (violin), Vazal Tacet (viola), dan Ihsan Febriansyah Latief (cello).

Secara musikal, album kedua ini memiliki warna musik yang berbeda dibanding album pertama lewat penambahan sejumlah instruman brass. Album ML sudah tersedia secara digital di sejumlah platform streaming dan unduhan.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > Sisitipsi Meluncurkan Album Kedua yang Bertajuk “ML”

Sisitipsi Meluncurkan Album Kedua yang Bertajuk “ML”

02 July 2018 14:48 WIB
Entertainment Sisitipsi Music

Grup musik asal Jakarta, yaitu Sisitipsi baru saja merilis album kedua mereka yang bertajuk ML atau Minta Lagi. Menurut Fauzan Lubis, album ini secara khusus memiliki tema mengenai kehidupan malam anak-anak muda Jakarta. Sisitipsi juga punya alasan mengapa mereka memilih awal bulan Juli sebagai waktu perilisan album terbarunya tersebut.

Alasannya sendiri tidak jauh dari kepopuleran mereka di kalangan anak muda dan panggung musik sekolah. “Kenapa dirilis sekarang? Karena, bulan depan sudah banyak pensi,” kata Rian Rahman selaku gitaris dan produser ML, dalam jumpa pers di Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (1/7/2018).

Tajuk “ML” sebagai album kedua dipilih karena dapat menggambarkan apa yang ada di dalam satu album tersebut. Terdapat kesan nakal, tidak peduli, dan gemar berpesta lebih melekat pada Sisitipsi, jika mendengarkan tiap lirik yang disajikan oleh mereka. Seperti salah satu judulnya yang ada di album ini, yakni “Bomat!” atau Bodo Amat, di lagu ini Sisitipsi terlihat bersenang-senang dalam mendeskripsikan musiknya dan menepis segala hal negatif yang menghambat mereka untuk berkarya.

“Mungkin bedanya, kalau di album pertama 73% yang diangkat adalah soal substansi, sedangkan di album ML yang diangkat adalah interaksi antara kaum adam dan hawa. Bukan romantis, tapi lebih ‘ke mana gue ajak lo nanti malem’,” ujar Fauzan.

Fauzan juga menegaskan jika lirik-lirik di dalam album ini memuat konten yang tidak cocok untuk didengar oleh anak-anak. Liriknya sendiri lebih cocok didengar untuk orang-orang yang sudah dewasa atau cukup umur. ML menjadi album kedua dari Sisitipsi, menyusul album 73% yang dirilis dua tahun lalu. Album ini diproduksi oleh Velvet Studio dan dirilis sendiri oleh Sisitipsi. Untuk rilisan berbentu fisik, mereka bekerja sama dengan Demajors.

Album “ML” berisi sembilan lagu yang sebagian besar liriknya dibuat oleh Fauzan, lalu Rian Rahman menjadi produser musik untuk album keduanya ini. Selain enam personel utamanya, beberapa musisi yang terlibat dalam pengerjaan album ini adalah Raden Trio Ananda (saksofon), Rezky Starlet Atletico (terompet), Praditya Ramadhan (perkusi), Arend Stevanus Michiels (violin), Vazal Tacet (viola), dan Ihsan Febriansyah Latief (cello).

Secara musikal, album kedua ini memiliki warna musik yang berbeda dibanding album pertama lewat penambahan sejumlah instruman brass. Album ML sudah tersedia secara digital di sejumlah platform streaming dan unduhan.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!