SHARE
Home > News > Entertainment > SMS Serpong Sediakan Penyewaan Sepeda Gratis, Begini Caranya!
SMS Serpong Sediakan Penyewaan Sepeda Gratis, Begini Caranya!

SMS Serpong Sediakan Penyewaan Sepeda Gratis, Begini Caranya!

14 April 2022 12:17 WIB Summarecon Mall Serpong Merahputih Entertainment

Side.id - Bagi kamu yang ingin mencari pengalaman dan sensasi baru saat bersepeda, maka bisa mengikuti program Titik Kumpul Pagi (TKP) di Summarecon Mall Serpong.

Program tersebut diadakan setiap Sabtu-Minggu mulai pukul 07.00 WIB di area TKP SMS Serpong. Selain itu, SMS Serpong juga mengadakan TKP Gowes Blusukan ke destinasi berbeda setiap minggunya, mulai dari jarak tempuh 35-50 km.

Baca juga: SMS Serpong Gelar TKP Gowes Blusukan, Bersepeda di Alam Terbuka!

TKP Gowes Blusukan SMS Serpong
TKP Gowes Blusukan SMS Serpong. Foto: Instagram/@sms_serpong

Destinasi yang akan dikunjungi TKP Gowes Blusukan adalah Cisawang, Danau Situ Maung, Na Po Tet, Danau Jambon hingga Jalur Naga – Danau Gawir. Jadi, kamu bisa mengeksplorasi berbagai tempat baru di kawasan Serpong dan sekitarnya.

Lalu, bagaimana jika kamu tidak memiliki sepeda? Tenang saja, karena SMS Serpong kini menyediakan penyewaan sepeda. Bahkan, kamu tidak dikenakan biaya alias gratis. Untuk menyewa sepeda di TKP SMS Serpong, simak caranya di bawah ini.

Baca juga: Inspirasi Outfit Bersepeda yang Kekinian, Anti Ribet!

Cara Meminjam Sepeda di TKP SMS Serpong

Komunitas TKP Gowes Blusukan
Komunitas TKP Gowes Blusukan. Foto: dok. SMS Serpong
  1. Wajib mengisi formulir peminjaman sepeda dan meninggalkan KTP sebagai jaminan di booth Customer Care. Khusus untuk sepeda anak, orang tua wajib meninggalkan KTP sebagai jaminannya.
  2. Waktu peminjaman sepeda tidak boleh melebihi tanggal penyewaan.
  3. Saat mengembalikan sepeda, kondisinya harus baik atau sama seperti saat dipinjam.
  4. Tidak diperbolehkan meminjamkan sepeda kepada orang lain. Hanya peminjam yang terdata saja yang sah menggunakan sepeda tersebut.
  5. Kehilangan dan kerusakan sepeda sepenuhnya menjadi tanggung jawab penyewa.
  6. Waktu maksimal peminjaman sepeda sesuai dengan beralihnya jam operasional Summarecon Mall Serpong.

Nah, itulah cara meminjam sepeda di TKP Summarecon Mall Serpong. Jadi, pastikan kamu sudah mengikuti persyaratan di atas. Untuk registrasi dan informasi lebih lanjut, kamu bisa mengirimkandirect message ke Instagram @sms_serpong.

Baca juga: Tempat Sepedaan di Serpong yang Paling Aman dan Nyaman

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > SMS Serpong Sediakan Penyewaan Sepeda Gratis, Begini Caranya!

SMS Serpong Sediakan Penyewaan Sepeda Gratis, Begini Caranya!

14 April 2022 12:17 WIB
Summarecon Mall Serpong Merahputih Entertainment

Side.id - Bagi kamu yang ingin mencari pengalaman dan sensasi baru saat bersepeda, maka bisa mengikuti program Titik Kumpul Pagi (TKP) di Summarecon Mall Serpong.

Program tersebut diadakan setiap Sabtu-Minggu mulai pukul 07.00 WIB di area TKP SMS Serpong. Selain itu, SMS Serpong juga mengadakan TKP Gowes Blusukan ke destinasi berbeda setiap minggunya, mulai dari jarak tempuh 35-50 km.

Baca juga: SMS Serpong Gelar TKP Gowes Blusukan, Bersepeda di Alam Terbuka!

TKP Gowes Blusukan SMS Serpong
TKP Gowes Blusukan SMS Serpong. Foto: Instagram/@sms_serpong

Destinasi yang akan dikunjungi TKP Gowes Blusukan adalah Cisawang, Danau Situ Maung, Na Po Tet, Danau Jambon hingga Jalur Naga – Danau Gawir. Jadi, kamu bisa mengeksplorasi berbagai tempat baru di kawasan Serpong dan sekitarnya.

Lalu, bagaimana jika kamu tidak memiliki sepeda? Tenang saja, karena SMS Serpong kini menyediakan penyewaan sepeda. Bahkan, kamu tidak dikenakan biaya alias gratis. Untuk menyewa sepeda di TKP SMS Serpong, simak caranya di bawah ini.

Baca juga: Inspirasi Outfit Bersepeda yang Kekinian, Anti Ribet!

Cara Meminjam Sepeda di TKP SMS Serpong

Komunitas TKP Gowes Blusukan
Komunitas TKP Gowes Blusukan. Foto: dok. SMS Serpong
  1. Wajib mengisi formulir peminjaman sepeda dan meninggalkan KTP sebagai jaminan di booth Customer Care. Khusus untuk sepeda anak, orang tua wajib meninggalkan KTP sebagai jaminannya.
  2. Waktu peminjaman sepeda tidak boleh melebihi tanggal penyewaan.
  3. Saat mengembalikan sepeda, kondisinya harus baik atau sama seperti saat dipinjam.
  4. Tidak diperbolehkan meminjamkan sepeda kepada orang lain. Hanya peminjam yang terdata saja yang sah menggunakan sepeda tersebut.
  5. Kehilangan dan kerusakan sepeda sepenuhnya menjadi tanggung jawab penyewa.
  6. Waktu maksimal peminjaman sepeda sesuai dengan beralihnya jam operasional Summarecon Mall Serpong.

Nah, itulah cara meminjam sepeda di TKP Summarecon Mall Serpong. Jadi, pastikan kamu sudah mengikuti persyaratan di atas. Untuk registrasi dan informasi lebih lanjut, kamu bisa mengirimkandirect message ke Instagram @sms_serpong.

Baca juga: Tempat Sepedaan di Serpong yang Paling Aman dan Nyaman

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!