SHARE
Home > News > News > Stadion Benteng Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah FORSGI
Stadion Benteng Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah FORSGI

Stadion Benteng Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah FORSGI

25 July 2022 13:19 WIB Pemkot Tangerang Sepak Bola News

Stadion Benteng Reborn yang telah direnovasi dan diresmikan sejak Februari 2022 lalu menjadi magnet baru bagi pencinta sepak bola. Tak hanya di Kota Tangerang namun hingga ke berbagai penjuru Provinsi Banten.

Berbagai event dan kejuaraan sepak bola mulai dari usia dini hingga gelaran kompetisi Liga 3 pernah dilakukan di stadion yang menjadi saksi sejarah lahirnya bintang sepak bola Tanah Air.

Baca juga: Kota Tangerang Kembali Raih Penghargaan sebagai Kota Layak Anak

Pembukaan Festival Forum Sepak Bola Generasi Indonesia
Pembukaan Festival Forum Sepak Bola Generasi Indonesia. Foto: Pemkot Tangerang

Pada hari ini, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah secara resmi membuka Festival Forum Sepak bola Generasi Indonesia (FORSGI) U-10 dan U-12 Provinsi Banten 2022 yang diikuti sebanyak 30 tim dari 8 Kabupaten/Kota di Provinsi Banten.

"Selamat datang di stadion legendaris dengan kapasitas 6.500 penonton yang dimiliki dan menjadi kebanggan masyarakat Kota Tangerang," kata Arief dalam keterangan resminya.

Bahkan, stadion ini menjadi awal munculnya klub sepak bola profesional seperti Persikota dan juga Persita. Melalui ajang ini, Arief berharap Festival FORSGI bisa menjadi batu loncatan bagi para atlet sepak bola generasi muda khususnya Provinsi Banten bisa berprestasi pada event yang lebih tinggi yakni di tingkat nasional atau di level dunia.

Baca juga: Fasilitas Olahraga di Kota Tangerang Kembali Dibuka, Ada Aturan Baru

FORSGI bisa menjadi batu loncatan bagi atlet sepak bola
FORSGI bisa menjadi batu loncatan bagi atlet sepak bola. Foto: Pemkot Tangerang

"Tunjukkan bahwa putra-putri dari Provinsi Banten siap menampilkan kemampuannya untuk berlaga di tingkat nasional bahkan internasional. Kita tunjukkan bahwa bangsa indonesia adalah bangsa yang besar, bangsa yang kuat dan bangsa yang berprestasi," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum FORSGI Indonesia Agus Riyanto menerangkan Festival Sepak Bola FORSGI Provinsi Banten ini memperebutkan Piala Gubernur Banten untuk U-12 dan Piala Wali Kota Tangerang untuk U-10 yang diikuti oleh 30 tim dengan 450 peserta yang berasal dari 8 kontingen Kota/Kabupaten di Provinsi Banten termasuk Kota Tangerang yang menjadi tuan rumah.

"Melalui festival ini, nanti akan terpilih juara 1 hingga 4 untuk U-12 dan U-10 dan akan dipertandingkan pada Festival FORSGI Tingkat Nasional yang akan diikuti oleh 34 Provinsi se-Indonesia," pungkas Agus Riyanto. (*)

Baca juga: Pemkot Tangerang Bakal Siapkan Alternatif TOD di Alam Sutera

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Stadion Benteng Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah FORSGI

Stadion Benteng Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah FORSGI

25 July 2022 13:19 WIB
Pemkot Tangerang Sepak Bola News

Stadion Benteng Reborn yang telah direnovasi dan diresmikan sejak Februari 2022 lalu menjadi magnet baru bagi pencinta sepak bola. Tak hanya di Kota Tangerang namun hingga ke berbagai penjuru Provinsi Banten.

Berbagai event dan kejuaraan sepak bola mulai dari usia dini hingga gelaran kompetisi Liga 3 pernah dilakukan di stadion yang menjadi saksi sejarah lahirnya bintang sepak bola Tanah Air.

Baca juga: Kota Tangerang Kembali Raih Penghargaan sebagai Kota Layak Anak

Pembukaan Festival Forum Sepak Bola Generasi Indonesia
Pembukaan Festival Forum Sepak Bola Generasi Indonesia. Foto: Pemkot Tangerang

Pada hari ini, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah secara resmi membuka Festival Forum Sepak bola Generasi Indonesia (FORSGI) U-10 dan U-12 Provinsi Banten 2022 yang diikuti sebanyak 30 tim dari 8 Kabupaten/Kota di Provinsi Banten.

"Selamat datang di stadion legendaris dengan kapasitas 6.500 penonton yang dimiliki dan menjadi kebanggan masyarakat Kota Tangerang," kata Arief dalam keterangan resminya.

Bahkan, stadion ini menjadi awal munculnya klub sepak bola profesional seperti Persikota dan juga Persita. Melalui ajang ini, Arief berharap Festival FORSGI bisa menjadi batu loncatan bagi para atlet sepak bola generasi muda khususnya Provinsi Banten bisa berprestasi pada event yang lebih tinggi yakni di tingkat nasional atau di level dunia.

Baca juga: Fasilitas Olahraga di Kota Tangerang Kembali Dibuka, Ada Aturan Baru

FORSGI bisa menjadi batu loncatan bagi atlet sepak bola
FORSGI bisa menjadi batu loncatan bagi atlet sepak bola. Foto: Pemkot Tangerang

"Tunjukkan bahwa putra-putri dari Provinsi Banten siap menampilkan kemampuannya untuk berlaga di tingkat nasional bahkan internasional. Kita tunjukkan bahwa bangsa indonesia adalah bangsa yang besar, bangsa yang kuat dan bangsa yang berprestasi," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum FORSGI Indonesia Agus Riyanto menerangkan Festival Sepak Bola FORSGI Provinsi Banten ini memperebutkan Piala Gubernur Banten untuk U-12 dan Piala Wali Kota Tangerang untuk U-10 yang diikuti oleh 30 tim dengan 450 peserta yang berasal dari 8 kontingen Kota/Kabupaten di Provinsi Banten termasuk Kota Tangerang yang menjadi tuan rumah.

"Melalui festival ini, nanti akan terpilih juara 1 hingga 4 untuk U-12 dan U-10 dan akan dipertandingkan pada Festival FORSGI Tingkat Nasional yang akan diikuti oleh 34 Provinsi se-Indonesia," pungkas Agus Riyanto. (*)

Baca juga: Pemkot Tangerang Bakal Siapkan Alternatif TOD di Alam Sutera

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Segera Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!