SHARE
Home > News > News > Tol Bogor-Serpong Siap Dibangun pada Kuartal III 2021
Tol Bogor-Serpong Siap Dibangun pada Kuartal III 2021

Tol Bogor-Serpong Siap Dibangun pada Kuartal III 2021

26 March 2021 15:55 WIB Jalan Tol Bogor - Serpong Akses Tol News Serpong

Pemerintah terus mempercepat pembangunan infrastruktur pada 2021 ini. Salah satunya adalah Tol Bogor-Serpong yang rencananya dibangun pada kuartal III 2021. Pembangunan tol tersebut menjadi bagian kerja sama Pemerintah dengan badan usaha (KPBU).

Khusus Kabupaten Bogor, rencananya akan dibangun dua tol. Kedua tol tersebut adalah rute Tol Bogor-Serpong via Parung dan Sentul Selatan-Karawang Barat. Tujuan dari pembangunan tol ini adalah mengejar target konektivitas di setiap daerah.

Baca juga: Bogor Bakal Bangun Jalan Tambang 6 Kilometer hingga Serpong

Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Burhanudin mengatakan, bahwa di wilayahnya akan membangun beberapa jalan tol.

"Semoga tidak molor, ya. Bisa dipantau lewat Google, ada 12 jalan tol pada 2021. Salah satunya adalah Jalan Tol Bogor-Serpong via Parung," ujar Burhanudin dalam keterangan resminya, Jumat (26/3/2021).

Tol Bogor-Serpong akan dibangun pada kuartal III 2021
Tol Bogor-Serpong akan dibangun pada kuartal III 2021. (Sumber: setkab.go.id)

Menurut Burhanudin, pihaknya pun menyambut positif rencana tersebut. Sebab, rencana Tol Bogor-Serpong via Parung bisa mengurangi kemacetan.

Lalu, jalan tol tersebut dapat memudahkan proses distribusi barang. Ia juga menjelaskan, saat ini belum ada proses pembebasan lahan.

Baca juga: Travoy 3.0, Aplikasi Besutan Jasa Marga untuk Cek Jalan Tol

Sedangkan untuk ke depannya, Burhanudin meminta masyarakat untuk ikut menyukseskan program pembangunan tersebut.

"Maka dari itu, saya dan Pemerintah Daerah membutuhkan dukungan seluruh pihak, terutama masyarakat. Tolong kalau ada pembebasan lahan, nanti jalannya layang," jelas Burhanudin.

Sementara itu, jalan di bawah akan tetap digunakan. Artinya, tetap ada pelebaran rencana Tol Bogor-Serpong. Masyarakat pun diimbau untuk membantu program ini. Burhanudin berharap, rencana Jalan Tol Bogor-Serpong segera dibangun.

Masyarakat juga harus bersabar dengan rancangan pembangunan Tol Bogor-Serpong. Sebab, rancangan pembangunan tol di wilayah Kabupaten Bogor sangat luas.

Baca juga: Tol Serpong-Cinere Bakal Diresmikan pada Akhir Maret 2021

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Tol Bogor-Serpong Siap Dibangun pada Kuartal III 2021

Tol Bogor-Serpong Siap Dibangun pada Kuartal III 2021

26 March 2021 15:55 WIB
Jalan Tol Bogor - Serpong Akses Tol News Serpong

Pemerintah terus mempercepat pembangunan infrastruktur pada 2021 ini. Salah satunya adalah Tol Bogor-Serpong yang rencananya dibangun pada kuartal III 2021. Pembangunan tol tersebut menjadi bagian kerja sama Pemerintah dengan badan usaha (KPBU).

Khusus Kabupaten Bogor, rencananya akan dibangun dua tol. Kedua tol tersebut adalah rute Tol Bogor-Serpong via Parung dan Sentul Selatan-Karawang Barat. Tujuan dari pembangunan tol ini adalah mengejar target konektivitas di setiap daerah.

Baca juga: Bogor Bakal Bangun Jalan Tambang 6 Kilometer hingga Serpong

Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Burhanudin mengatakan, bahwa di wilayahnya akan membangun beberapa jalan tol.

"Semoga tidak molor, ya. Bisa dipantau lewat Google, ada 12 jalan tol pada 2021. Salah satunya adalah Jalan Tol Bogor-Serpong via Parung," ujar Burhanudin dalam keterangan resminya, Jumat (26/3/2021).

Tol Bogor-Serpong akan dibangun pada kuartal III 2021
Tol Bogor-Serpong akan dibangun pada kuartal III 2021. (Sumber: setkab.go.id)

Menurut Burhanudin, pihaknya pun menyambut positif rencana tersebut. Sebab, rencana Tol Bogor-Serpong via Parung bisa mengurangi kemacetan.

Lalu, jalan tol tersebut dapat memudahkan proses distribusi barang. Ia juga menjelaskan, saat ini belum ada proses pembebasan lahan.

Baca juga: Travoy 3.0, Aplikasi Besutan Jasa Marga untuk Cek Jalan Tol

Sedangkan untuk ke depannya, Burhanudin meminta masyarakat untuk ikut menyukseskan program pembangunan tersebut.

"Maka dari itu, saya dan Pemerintah Daerah membutuhkan dukungan seluruh pihak, terutama masyarakat. Tolong kalau ada pembebasan lahan, nanti jalannya layang," jelas Burhanudin.

Sementara itu, jalan di bawah akan tetap digunakan. Artinya, tetap ada pelebaran rencana Tol Bogor-Serpong. Masyarakat pun diimbau untuk membantu program ini. Burhanudin berharap, rencana Jalan Tol Bogor-Serpong segera dibangun.

Masyarakat juga harus bersabar dengan rancangan pembangunan Tol Bogor-Serpong. Sebab, rancangan pembangunan tol di wilayah Kabupaten Bogor sangat luas.

Baca juga: Tol Serpong-Cinere Bakal Diresmikan pada Akhir Maret 2021

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!